6c2y5xLulMkOYYgEXrgPjC5Lx3Je6RzEo1m3mFkw

Review Drama Korea About Time

Bismillaahirrahmaanirrahiim.... 

Kalau kamu punya kemampuan melihat waktu hidup orang lain, apa yang akan kamu lakukan? 

Annyeong hasimnikka! Kalau punya kemampuan seperti itu, jujur saya akan merasa ngeri. Enggak tahu deh harus melakukan apa. Well kali ini saya akan ngobrolin drama lama meski enggak lama banget yaitu About Time. Ketika nonton drama ini, ada kejadian yang tak terlupakan dan saya akan bahas nanti. 

review drama korea about time


Choi Michaela adalah aktris musikal yang mempunyai kemampuan melihat waktu hidup orang lain. Suatu hari, tiba-tiba dia melihat waktu hidupnya sendiri. Di tengah keputusasaan, dia mencoba melakukan yang terbaik di akhir hidupnya. 

Ketika akan melakukan audisi, tanpa sengaja dia bertemu Lee Do-Ha, seorang CEO yang mempunyai gangguan kepanikan. Setelahnya mereka bertemu lagi dan lagi. Michaela tidak bisa melihat waktu hidup Do-Ha tapi laki-laki itu ternyata bisa menghentikan waktunya. Lalu apa yang akan terjadi selanjutnya?


Drama: About Time
Revised romanization: Meomchoogo Sipeun Soongan: Eobawoottaim
Hangul: 멈추고 싶은 순간: 어바웃타임
Director: Kim Hyeong-Sik
Writer: Chu Hye-Mi
Network: tvN
Episodes: 16
Release Date: May 21 - July 10, 2018
Runtime: Monday & Tuesday 21:30
Language: Korean
Country: South Korea
Cast:
Lee Sang-Yoon
Lee Sung-Kyung
Im Se-Mi
Han Seung-Yeon
Ro Woon
Jeong Dong-Hwan
Min Sung-Wook
Jung Moon-Sung
Kim Sa-Hee
Na Young-Hee
Tae In-Ho
Kang Ki-Doong
Kim Hae-Sook
Kim Dong-Joon
Kim Gyu-Ri
Jang Gwang
Yu Xiaoguang
Oh Ah-Rin
Moon Woo-Jin
Kim Kyung-Nam
Yang Hee-Won
Kim Soo-In
An Doo-Ho


Review Korean Drama Meomchoogo Sipeun Soongan: Eobawoottaim 


review drama korea about time genre melodrama

About Time merupakan drama yang tayang sebelum Let's Eat 3. Saya sudah tahu itu, tapi memilih tidak nonton karena genrenya fantasi. Saya sudah sering bilang kan kalau memilih fantasi itu kudu siap mental dan saat itu belum sama sekali. Kenapa akhirnya nonton? Pertama karena mau lihat akting Ro Woon sebelum menyelesaikan Extraordinary You. Kedua, pekerjaan tokohnya adalah aktris musikal dan saya suka drama atau film yang ada nyanyinya seperti To JennyTop Management, Frozen atau Happy New Year.


Diceritakan bahwa Choi Michaela ini bisa melihat waktu hidup orang lain. Awal bisa seperti itu saat dia dan neneknya kecelakaan. Syok? Jelas dong! Meski semua yang hidup akan mati, tetap saja rasanya menakutkan.


Suatu ketika, dia bertemu dengan Lee Do-Ha yang mengalami gangguan kecemasan. Saat menyelam, gangguan itu muncul dan Do-Ha nyaris tenggelam. Mika yang saat itu bekerja sambilan sebagai penyelam akhirnya menolong Do-Ha. Setelah itu, Mika tahu bahwa dia tidak bisa melihat waktu Do-Ha dan bila mereka dekat, maka jam hidup Mika akan berhenti.


Akhirnya Mika mencari cara untuk dekat dengan Do-Ha. Tentu saja demi kepentingannya sendiri. Do-Ha yang awalnya takut, kemudian mengizinkan Mika untuk menjadi supirnya. Mika ini awalnya orang berada yang kemudian bangkrut. Ayahnya di penjara dan dia tinggal bersama Ibu dan Adik Laki-lakinya. Mika kerja serabutan salah satunya dengan menemani seorang pasien di rumah sakit. Tapi jadi aktris musikal tetap yang utama meski ratusan kali ditolak saat audisi.


Do-Ha ini CEO dan sedang menangani sebuah drama musikal. Dia dijodohkan dengan Bae Soo-Bong dan sudah sering melamarnya tapi ditolak. Beth bisa dikatakan perempuan yang sempurna. Tapi dia merasa bahwa Do-Ha tidak mencintainya. 

Ketika bersama Do-Ha, Mika sadar bahwa kini dia mulai menyukainya dan Do-Ha pun merasakan hal yang sama. Akhirnya Do-Ha mengambil keputusan untuk meninggalkan Beth dan ingin bahagia bersama Mika. Tapi Beth tidak semudah itu untuk melepaskan Do-Ha.


Mika juga akhirnya dapat peran dalam drama musikal meski hanya pendukung. Beth yang tak ingin dikalahkan, akhirnya mendatangkan Kim Joon-A, mantan Pacar Do-Ha yang sudah jadi aktris Broadway. Di sisi lain, hal yang mengejutkan terjadi. Mika akhirnya bisa melihat waktu hidup Do-Ha. Ternyata waktu Mika bukan hanya berhenti tapi bisa bertambah dan mengurangi jam hidup Do-Ha. Haruskah Mika tetap memanfaatkan Do-Ha agar bisa hidup lebih lama?

Saat kamu ingin berhenti: Tentang Waktu


review about time drama tentang menghargai waktu

Nonton drama About Time jadi pengalaman yang cukup berharga. Saya pikir karena mental saya sudah cukup siap apalagi pembahasannya adalah tentang waktu dan kematian. Awalnya saya sangat menikmati. Hingga masuk pertengahan tepatnya episode 8, saya berhenti sementara. 

Waktu itu ceritanya adalah Kakak kedua Do-Ha yang berkeliling dunia telah kembali. Di sisi lain, ternyata dia menderita penyakit dan hidupnya tidak akan lama. Yoon Do-San ini Kakak tapi lain Ibu. Selama hidup, dia tidak diakui gitu. Mika yang tahu itu akhirnya meminta Do-Ha untuk tetap bersama Kakaknya, membuat dia bahagia dan enggak sendirian sampai di akhir hidupnya. Dan di situ keikhlasan seseorang diuji. 

Mbah saya sedang sakit dan tidak seperti biasanya. Di minggu pertama, ada perasaan tak enak tentang itu. Sama seperti perasaan saat ada saudara yang mau operasi jantung. Operasi lancar tapi dua minggu kemudian meninggal setelah terpeleset di kamar mandi. Saya istighfar berkali-kali dan tak ingin punya perasaan negatif. Saat selesai menonton episode 8 About Time, hati saya terketuk. Betapa jahatnya saya jika tidak mengikhlaskan Mbah saya pergi. 

Dan beberapa jam setelah saya tidur, Ibu saya memanggil. Mbah saya mungkin 'kritis'. Dia tidak tidur sama sekali. Beliau masih sadar dan saya menangis sendiri sambil meminta maaf. Saya menguatkan diri dan bersiap jika hal buruk terjadi. Dan sehari kemudian, 15 November 2019 Mbah saya berpulang. Bisa dibilang kami beruntung karena menemani sampai napas terakhirnya. Tuhan tuh memang punya banyak cara untuk mengingatkan kita. 

Entah itu cinta atau kehidupan, tidak ada yang berjalan sesuai dengan rencanamu. Lebih baik berusaha yang terbaik dan tidak menyesalinya 


Bisa dibilang, sosok Mika ini beruntung karena tahu jam waktunya. Jadi dia menyiapkan banyak hal termasuk tabungan untuk Ibu dan Adiknya. Dia juga berusaha meraih mimpinya dengan mengikuti audisi drama musikal. Jadi meski sedih, dia tetap semangat untuk melakukan yang terbaik di akhir hidupnya.


Do-Ha, meski dia anak orang kaya dan berkecukupan, hidupnya enggak bahagia. Keluarganya sangat bermasalah. Gangguan kecemasannya muncul karena ditinggal pacarnya. Pacarnya diancam gitu sama keluarga Do-Ha. Meski begitu, Do-Ha tetap niat buat sembuh dengan berobat ke psikiater.

Kisah cinta Mika dan Do-Ha memang agak ribet sih. Punya tunangan saja sudah jadi tantangan. Ini si Mika saingannya bertambah dengan kedatangan mantan pacarnya Do-Ha. Klise memang karena Mika juga dilarang berhubungan sampai disogok uang. Untungnya Jo Jae-Yoo enggak naksir Mika karena dia profesional kerja.


Karena ini pertama kalinya saya tahu akting Lee Sang-Yoon dan Lee Sung-Kyung, saya merasa oke saja. Matanya Lee Sang-Yoon menurut saya cukup berbicara antara cemas, takut juga bahagia. Saya merasa dia cukup lucu di beberapa adegan. 

Karena karakternya aktris musikal, saat Lee Sung-Kyung nyanyi dan menari tuh saya merasa waw. Meski bukan penyanyi, suaranya bagus banget. Saya juga menikmati lagu yang dinyanyikan. Saya juga suka dengan tatapan matanya Mika.


Lim Se-Mi sebagai Bae Soo-Bong, karakternya beda banget tidak seperti saat dia bermain di Terius Behind Me. Lalu Kim Gyu-Ri sebagai Kim Joon-A, saya mikir dia main di drama apa. Ternyata dia istrinya Pak Presiden di Designated Survivor: 60 Days.



Kisah cinta yang lain yang lumayan bikin gemas itu antara Jeon Sung-Hee dan Choi Wi-Jin. Mereka itu sahabat dan adiknya Mika. Enggak nyangka Ro Woon aktingnya bisa kekanakan kaya gitu. Maklum saya pertama bertemu versi kalemnya di Where Stars Land. Han Seung-Yeon, karakternya hampir mirip sih seperti saat dia bermain di 12 Nights.


Na Young-Hee jadi Jin Ra-Hee, Ibunya Mika tuh manja-manja gimana gitu. Padahal waktu jadi Ibunya Seo Do-Jae The Beauty Inside agak strong. Tapi lucu juga saat ngomelin Choi Wi-Jin yang macari Jeon Sung-Hee karena putranya masih kekanak-kanakan.


Karakter favorit itu Park Woo-Jin yang jadi asistennya Do-Ha dan juga Nyonya Oh So-Nyeo sahabatnya Mika. Kim Hae-Sook memang keibuan tapi lebih energik tidak seperti di drama Marriage Not Dating. Kalau hal yang lucu, mungkin saat Park Sung-Bin, psikiater Do-Ha yang kebingungan soal percintaan dan sampai minta nasihat Do-Ha.


Kami berharap waktumu menyilaukan dan itu berlangsung selamanya 

Inti dari drama Korea About Time ini memang tentang bagaimana kita menghargai hidup dan juga waktu. Semua akan terus berjalan dan tidak bisa kembali. Jadi, mari melakukan hal yang terbaik dalam hidup dan tidak menyesalinya.

ulasan drama korea about time

Karena ini melodrama, ada saat-saat yang bikin kita benar-benar merasa sedih, tapi juga bahagia. Saya pribadi suka dengan drama About Time ini. Nonton drama memang subjektif banget ya. Fantasinya menurut saya tetap masuk akal sih. 

Kalau kalian suka drama yang sedikit sentimental, bisa coba nonton About Time ini. Atau ada yang sudah nonton? Jika iya, share pendapat kalian ya! Sampai jumpa. Happy blogging! 

Sumber gambar: HanCinema
Related Posts

Related Posts

14 komentar

  1. Jujur aja aku dulu ngikutin drama ini, tapi berenti i episode ketiga oalnya ga sanggup plotnya parah banget. Padahal aku suka banget sama Lee Sang Yoon sama Lee Sung Kyun. Sayang aja di drama ini mereka jelek banget. Kayaknya plot storinya yang bikin jelek. Tapi entah kenapa cerita kakak malah bikin ku ngeliat drama ini beda lagi.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tiap orang punya sudut pandang berbeda sih ya

      Hapus
  2. Aku ikutin drama ini karena suka sama mbak Sung Kyung, sebenernya dramanya bagus tapi sempet ngebosenin jadi aku lebih sering skip-skip gitu pas nontonnya... tapi pas endingnya suka sih kirain bakal sad ending tapi ternyataa.....

    BalasHapus
    Balasan
    1. Drama fantasi emang rawan sad sih. Jadi kudu siap mental

      Hapus
  3. Tosss Ji.. Aku nonton drakor yg fantasinya lumayan masuk akal juga, macam about time ini. Kl nggak masuk akal aku stop wkwkwk.

    Aku nonyon ini dong, wkwkwk.. Minggu kemarin di Viu, itupun pas buka kaget.. Apaan ini, ada yg baru. Langsung nonton dan suka bangettt. Mau review langsung di blog, cuma kelemahanku ini nggak bisa review film ahahaha.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau fantasi gak masuk akal ya kutinggal. Coba deh bikin review versimu, Mbak

      Hapus
  4. Saya kalau udah ngomongin drakor rasanya masuk ke hutan belantara deh, secara udah lama banget nggak ikutin kabarnya

    BalasHapus
  5. Cewek ini yg main di the doctors ya mbak? Menarik juga nih, tapi sayang cowoknya kurang ganteng, ahahaha

    BalasHapus
  6. Penasaran, kepingin nonton langsung deh :) saya jadi keracunan Drakor nih
    Ceritanya sangat menarik, tapi memang daya tariknya lebih saat pemainnya ganteng dan cantik ya

    BalasHapus
  7. ini kok aku mewek bacanya, bukan soal dramanya, tapi pas bagian Jiah mengikhlaskan Mbah :(

    aku pengen nonton drama sentimental gini, paling suka. tapi, in english please. duh bakal dibuat versi amerika ga ya?

    BalasHapus
  8. Duh pas banget aku udah bingung mau nonton apa lagi hahahah nonton drama ini aja deh, makasih yaa kak rekomendasinya.

    BalasHapus
  9. Padahal aku suka Sang yoon loo...tapi pas di drama ini, aku mandeg nonton di eps 2.
    Rasanya lelah ngeliatin nyawa seseorang. Plot ceritanya terlalu sederhana.
    Coba kalau kaya Death Note gitu yaa..ada horornya, hehhee...

    BalasHapus
  10. Menontonnya sembari menahan perasaan gemesh ya kak. Apakah jug adesertai dengan taburan tissue dan masih sempat mengunyah cemilan?

    BalasHapus
  11. Yang main ganteng dan cantik semua. Jadi betah nnontonnya. WKwkwk.
    Pertanyaanmu sulit dijawab. Mungkin aku akan takut sekali, tapi akhirnya berpikir logis dan melakukan apa yang dilakukan Do Ha.

    BalasHapus
Komentar saya moderasi. Tinggalkan jejakmu di sini, Teman!