Menurut Kalian, zona apa yang paling berbahaya? Zona perang atau zona pertemanan?
Sawadikha! Kalau boleh bertanya, siapa sih yang tidak pernah terjebak dalam zona pertemanan? Ngaku! Kayanya hampir semua orang pernah mengalaminya. Rasanya? Wah, jelas tidak nyaman. Nah kali ini saya main ke negeri Gajah Putih dan nonton ulang film Friend Zone, Awas! Pertemanan Berakhir!
Besties wait here. Do not cross, no matter how close!Sahabat tunggu di sini. Tidak peduli seberapa dekat, jangan menyeberang!
Selama 10 tahun, Palm dan Gink terjebak dalam status Friend Zone. Hubungan Palm dan wanita lain tidak pernah berjalan dengan baik. Ketika Gink bermasalah dengan pacarnya, tak peduli di manapun Palm berada, dia akan langsung menemui sahabatnya.
Hubungan Gink dan pacarnya Ted kini merenggang dan membuat Palm mengambil langkah maju untuk menyatakan perasaannya. Lalu apa jadinya dengan persahabatan mereka? Tetap bersama atau berakhir selamanya?
Native Title: Friend Zone ระวัง..สิ้นสุดทางเพื่อนAlso Known As: Friend Zone... Rawang Sînsud Thang PheuxnGenres: Friendship, Comedy, Romance, Life, YouthTags: Childhood Friends, Flight Attendant, Traveling, Seaside, Filmed Abroad, Coping With Heartbreak, Teen Movie, Cute Story, Live In, Talent ManagerCountry: ThailandLanguage: ThaiType: MovieRelease Date: Feb 14, 2019Duration: 2 hr. 0 minProduction: GDHScreenwriter & Director: Chayanop BoonprakobScreenwriter: Tang Pattaranat PhiboonsawatProducer: Jira Maligool, Vanridee PongsittisakCast:Baifern Pimchanok Luevisadpaibul as GinkNine Naphat Siangsomboon as PalmYoung Jason as TedBest Nathasit Kotimanuswanich as [Friend zone buddy]Benjamin Varney as Momykrin [Friend zone buddy]Phyu Phyu Kyaw Thein as [Burmese singer]Namewee as [Bellboy]Chi Pu as [Vietnamese singer]Kapook Phatchara Tubthong as [Flight attendant]Namfon Indee as [Laotian singer]Joyce Chu as Malaysian singerPhimpru Panissara as P'Joo [Flight attendant]Ice Nattarat NoprattayakornMeng Jia as Chinese Singer
Review Thailand Movie Friend Zone... Rawang Sînsud Thang Pheuxn
Memutuskan nonton Friend Zone... Rawang Sînsud Thang Pheuxn tak lain dan tak bukan karena pemainnya, Baifern. Saya masih teringat berapa cantiknya dia saat bermain di Crazy Little Thing Called Love. Alasan kedua karena Soundtrack Friend Zone cukup unik dan bikin penasaran. Langsung deh segera nonton begitu ada Friend Zone Movie Sub Indo.
Bermula saat Gink mendapati kenyataan bahwa Ayahnya telah mendua. Palm berusaha menghibur Sahabatnya sampai menyatakan perasaannya. Namun karena saat yang kurang tepat, akhirnya Palm bilang bahwa dia mencintai Gink sebagai Teman. Sahabat tidak akan berpisah selamanya.
Hal itu justru jadi bumerang karena sampai 10 tahun berlalu, Palm masih mencintai Gink. Tak peduli perempuan manapun yang bersamanya, itu tidak berakhir dengan baik. Gink sendiri berkencan dengan beberapa pria sampai kini dia bersama Ted.
Ted seorang penyanyi di mana Gink juga menjadi Managernya. Saat ini mereka sedang mengerjakan proyek yang melibatkan banyak penyanyi dari Asia karena memakai banyak bahasa seperti Thailand, Myanmar, China, Malaysia, Indonesia dan lainnya. Ketika Gink mendapatkan hadiah dari Ted, bukan perasaan senang, tapi justru kecurigaan muncul. Pacarnya itu telah melakukan kesalahan apa?
Gink akhirnya menghubungi Palm dan meminta bantuan untuk menyelidiki Ted. Mereka melakukan banyak penerbangan mulai dari Malaysia, Hongkong, juga Thailand. Setelahnya, Palm dan Gink lebih dekat, bukan sebagai Sahabat tapi antara laki-laki dan perempuan. Lalu, apakah kecurigaan tersebut terbukti?
Ada garis tipis antara Teman dan Pacar. Berada di Zona Teman sangat tidak nyaman. Sepertinya kita sudah dekat, tapi kenyataannya jauh sekali
Zona Pertemanan. Awas! Akhir Dari Pertemanan
Cerita tentang pertemanan dalam drama atau film memang jadi plot sejuta umat. Seperti A Love So Beautiful, Extraordinary You, Gank Your Heart, Love The Way You Are, Strong Woman Do Bong Soon, You Drive Me Crazy, Youth dan lainnya. Karena ini cerita akhir dari pertemanan, maka kita bisa membuat beberapa prediksi:
- Pure Teman, tidak saling suka berakhir Sahabat selamanya
- Saling Suka, Teman Rasa Pacar. Jika tak ada halangan, jadi cinta, bahagia selamanya
- Bertepuk sebelah tangan, ada dua kemungkinan. Diam-diam tetap berteman atau ungkapkan dan tak dapat tanggapan
Kalau posisi di Film Friend Zone 2019 ini, Palm dan Gink saling suka. Namun Gink merasa trauma sehingga saat dia ada masalah dengan Ted dan Palm maju selangkah menyatakan cinta, Gink mulai ragu. Bagaimana jika mereka akan berakhir dan putus? Bukankah itu sangat menyakitkan?
Saat peluang mengetuk, kau harus mengambil risiko
Secara alur cerita, Friend Zone Thai Movie memang simpel. Seperti yang saya sebutkan bahwa plot ini memang sangat umum kita temukan dalam drama atau film. Namun yang bikin berbeda pengemasan dari film ini yang lumayan menarik. Misalnya saat Palm bertemu pria-pria yang juga terjebak dalam zona teman hingga mereka saling berbagi kisah.
Hal kedua yang menarik dari Friend Zone Movie adalah banyak negara yang dikunjungi. Palm ceritanya adalah seorang Pramugara. Ketika Gink ada masalah, tak peduli di manapun, pria itu akan datang. Lalu saya baru tahu ternyata ada tunjangan karyawan untuk terbang buat Pramugara bersama Ibu dari anaknya.
Beberapa kota dari negara Asia yang jadi setting dalam film Friend Zone antara lain:
Menunjukkan Menara Kembar Petronas 88 lantai, atau Kuala Lumpur Convention Center - KLCC yang adalah menara kembar tertinggi di dunia
- Phnom Penh, Cambodia
Di sini juga hanya studio sih. Enggak banyak jelajah
Main ke InterContinental Hong Kong, hotel mewah bintang 5 di Palming. Lalu ke Kafe Nam Loong yang merupakan kafe trendi di Keswick Street. Jalan-jalan ke Shantung street dan berakhir di Shek Kip Mei Reporting Centre and Police Tactical Unit gara-gara adegan absurd yang sebenarnya sedih, tapi bikin saya ngakak
Kotanya sendiri ada Chiangmai, Krabi, dan Bangkok. Krabi itu salah satu provinsi di yang terletak di bagian selatan Thailand, sepanjang garis pantai Laut Andaman. Waktu favorit buat liburan itu November sampai Maret saat monsoon Timur Laut membawa langit biru. Jadi cuacanya cerah gitu. Untuk obyek wisata yang bisa dikunjungi lumayan banyak terutama alam dan pantainya.
Main ke Krabi tepatnya di Wat Tham Sua (Tiger Cave Temple) Provinsi Krabi. Di sana hanya ada monyet, tapi dulu ada harimau. Kuil di dalam gua ini merupakan salah satu keajaiban alam Thailand. Ada salah satu adegan di mana mereka dikejar-kejar monyet. Asli ini ngakak banget karena saya pernah hampir kaya gitu saat main di Air Terjun Grojogan Sewu Tawangmangu.
Lalu ke Railay Viewpoint, tebing viewpoint Pantai Railay. Kemudian ke Pantai Phra Nang, di mana jika kita berjalan sampai di ujung pantai akan ditemukan Gua Phra Nang dengan legenda dewi di dalam gua ini. Nelayan sering datang untuk minta berkah sebelum melaut.
Chiangmai, saya ingat daerah ini jadi lokasi film Low Season. Setting tempat pesta di tengah suasana teduh, kehijauan ini tepatnya di Kaomai Lanna Resort atau Kaomai Estate 1955
Ada Chauk Htat Gyi Pagoda. Kuil Ngatatji terletak di Biara Ashay Tawya, Yangon. Kalau sudah nonton drama My Husband in Law, pasti ingat karena saya bahas Pagoda Shwedagon juga. Nah di sana Palm dan Gink pakai longyi, bertemu dengan suasana romantis tapi berakhir tragis. Jangan tanya kenapa karena kalian harus nonton sendiri film Friend Zone ini.
Hal ketiga yang menarik adalah Friend Zone Soundtrack yang berjudul คิดมาก (Kid Mak - Berfikir berlebihan). Penulis, komposer ost film ini adalah Produsernya juga yaitu Notapol Srichomkwan. Ada 10 orang penyanyi dari berbagai negara yang menyanyikan lagu Kid Mak, antara lain:
- Laos: Namfon Indee
- Philippines: Claudia Barretto
- Vietnam: Chi Pu
- China: Meng Jia (孟佳)
- Malaysia: Joyce Chu (四葉草)
- Cambodia: Laura Mam
- Indonesia: Audrey Tapiheru & Cantika Abigail
- Myanmar: Phyu Phyu Kyaw Thein
- Thailand: Palmy
GDH memang tidak pernah mengecewakan kalau buat film. Selain Friend Zone Movie ini, saya sudah nonton beberapa filmnya seperti One Day, Bad Genius, Brother of The Year, Happy Old Year, dan terakhir Bad Genius: The Series. Untuk Friend Zone Cast, saya tidak terlalu banyak berkomentar ya karena hanya tahu Baifern Pimchanok. Untuk Nine Naphat Siangsomboon, dia ganteng, hahaha. Mereka semua bermain sangat baik, termasuk 3 orang yang juga terjebak zona pertemanan. Karakter Palm itu penyayang, penuh perhatian dan agak jahil juga. Sementara Gink yang manja, selalu mengandalkan Sahabatnya. Ada sedikit kesan jahat juga karena 'memanfaatkan' Palm yang mencintai sehingga tidak bisa berkata tidak. Suka banget chemistry mereka.
Bagi pecinta komedi romantis, kalian tidak boleh melewatkan nonton Friend Zone Movie ini. Sangat menghibur. Kita bisa tertawa karena tingkah konyol mereka, tapi bisa juga ikut nyesek karena keadaan yang tidak tepat. Bonusnya bisa sekalian nyicip jalan-jalan ala Pramugari. Menarik kan?!
Semakin lama kita bersama, semakin sulit memutus ikatan
Menjadi teman baik tidak selamanya baik. Mempunyai sahabat lawan jenis memang menyenangkan. Yang bikin dilema adalah ketika ada cinta di dalamnya. Jika waktu tidak tepat saat menyatakan, mungkin akan berakhir selamanya. Meski begitu, buatlah langkah maju untuk mengakhiri zona pertemananmu.
Saya akhiri review Friend Zone sampai di sini. Ada yang sudah nonton juga? Share cerita zona pertemanan versi kalian ya! Sampai jumpa. Happy blogging!
Sumber info dan gambar:
https://www.gdh559.com/post/friendzone-location/
https://www.facebook.com/pg/gdh559/photos/
Mydramalist
Ini film asik banget dah pokoknya!! Sekalian bisa jalan2 juga melihat beberapa negara. Tapi keknya disini cowoknya bucin banget ya kak sampe rela ngikutin cweknya. Untung aja happy ending jadi nggak sia2 perjuannya cowoknya selama ini!
BalasHapusBucin yang realistis sih menurutku. Dia mempertahankan persahabatan di awal
HapusAhey.. dari judulnya aja langsung senyum senyum apalagi cover filmya.. duh bikin envy deh rasa kebahagiaan mereka terlihat jelas banget, semoga tidak terjadi perselisihan ya.. kadang dari sahabat dari musuh atau sebaliknya dari sahabat dari cinta.. eeeaaa
BalasHapusSahabat jadi musuh itu ngeri!
HapusBHuahaaa tertabok inii..
BalasHapusMempunyai sahabat lawan jenis memang menyenangkan, nah yang bikin dilema adalah ketika ada cinta di dalamnya. Pada jamannya aku banget ituuh, dan mau ga mau memutuskan eeaa...
Kek di drama2 deeeh..
Biasanya film Thailand itu yang horor2 dan kalau lihat tulisannya yang ehem... syulit dimengerti hihihihi :) Film ini kayaknya menarik tentang kisah romantis, persahabatan. Trus ada bonus cuci mata dengan pemandangan setting-nya nih :)
BalasHapusZona pertemanan dengan sejenis atau lawan jenis kalau gak dijaga bisa berakhir ya hihihi. Lakorn lagi ya ini . WIh penyelidikannya lintas negara ya, tapi gak sampai ke Indonesia Jiah hehehe. Seru kalau lihat reviewmnya bentar aku cek ada di aplikasi aku gak filmnya. Kalau gak ada siap aku japri ya :-D
BalasHapusprolognya kece mbak..
BalasHapusemang yg lebih bahaya dari zona perang adalah zona pertemanan, LOL....
wah film Thai juga banyak yg bagus ya mbak, jadi penasaran pengen nonton nih
Filmnya kayaknya menarik nih..segar dan gak mbosenin...Apalagi adegannya diambil di beberapa negara ..jadi berasa ikut traveling gitu deh...
BalasHapusAda garis tipis antara Teman dan Pacar. Berada di Zona Teman sangat tidak nyaman. Sepertinya kita sudah dekat, tapi kenyataannya jauh sekali
BalasHapusQuote-nya asyik, Jiah.
Jadi, akhirnya kedua tokohnya ini meresmikan hubungan mereka danmengambil risiko?
Ini salah satu Thailand Movie yang aku suka. Banyak bgt Thai drama or movie yang oke sebenernya, selain horornya yg super wadidaw itu tentunya. Cuma aku susah bgt ngapalin namanya mereka, haha
BalasHapusWah keren juga jadi pengen nonton, saya suka nonton film Thailand yg horornya :D Btw soal friendzone? saya belum pernah ngalamin sih ehehehe
BalasHapusWah, baru tau ada film Thailand secakep ini (padahal baru baca sinopsisnya di blog kamu ini loh) hehehe, apalagi kalo sampe nonton yaa. pasti bakal ketawa-ketawa sendiri. Secara, romantic comedy kan? Jadi pengen nonton deh..
BalasHapusTema pertemanan dalam drama selalu banyak twistednya. Pengolan-penggolan itu yang membuat jalan cerita semakin menarik dan kita betah nongrongi tiap episodenya. Saya suka nonto drama atau film dengan tema seperti itu. Namun dalam realita saya cukup skeptis dalam memahami pertemanan lelaki dan perempuan. Menurut saya gak ada itu..Kalau pun ada pasti ada bumbu cinta di dalamnya, entah diakui atau tidak :)
BalasHapusWhoaaa, jadi kangen ngetrip ke Thailand setelah baca review iniiii
BalasHapusMemang Friendzone tuh ngeselin abiss ya mba
Banyak kasus sebenernya cinta tapi gimana, kuatir ntar persahabatan jadi berantakn kalo sudah melibatkan cinta lawan jenis sih ya
aku dah nonton ini... sukak ama mereka berdua.
BalasHapuspas terakhir, adegan curhat ama temen2 cowo yg kena friend zone juga, seneng pas tau mereka akhirnya bersama :)
Sepertinya menghibur ya filmnya...belum pernah sekalipun nonton film thailand nih..kalau secara pribadi saya sendiri ga percaya persahabatan pria dan wanita. Pasti awalnya ada ketertarikan fisik dari salah satunya. Hihi...
BalasHapusWah, tema ini klise tapi selalu menarik untuk diolah ya yang penting kemasannya menarik,settingnya juga berbagai negara jadi makin menarik
BalasHapusKamu keren banget sih jii kecepatan nontonnya. Aku tu kalo nonton, 1 film nyicilnya bisa seminggu lebih. Haha. Gampang banget bosen entah kenapa.
BalasHapusAh film Friend Zone seru kayaknya, penasaran nonton nya di mana Ji? Aku baca ulang belum nemu sih, hihii. Asik juga filmnya karena syutingnya ada di beberapa negara ASEAN ya
BalasHapusNetflix ada, Mbak
HapusAku udah nonton film ini mbak Jiah. Dan sebel sama si cewek. Kok ga peka banget ya jadi cewek. Hehehe. Dari zaman sekolah temenan
BalasHapusAhahaha emang ngeselin yang namanya zona pertemanan ini yaaa. Emang agak susah sih temenan beda jenis gtu.
BalasHapusPasti gemes nih tiap adegannya ya gak sih? :D
Kyknya bakal banyak disuguhi jalan2nya jd bikin kita terhibur berasa jalan2 ya hehe. Bisikin nontonnya dmn donk :D
Kalau zona pertemanan dengan sesama jenis mah nggak apa-apa nyaman-nyaman aja eh tapi kalau terjebak di zona pertemanan dengan lawan jenis duuh ini yang bikin bahaya. Beberapa kali bersahabat dengan cowok ujung-ujungnya mereka yang baper minta dijadikan pacar atau kekasih haha. Pengalaman semasa muda.
BalasHapuslucuuuu kayak e ini ya. aku thai pernah yang full house versi thai. tak masukin list biasanya nyari kdrama dulu xixixi lagi kesemsem drakor
BalasHapusIni kalau di Indonesia bayangannya kaya Ditto sama Ayu yaa...
BalasHapusDi Teman Tapi Menikah.
Eh, ini sampek menikah gak siih?
Terjebak frenzon ini memang simalakama.
Maju, sakit...mundur lebih sakit.
Heuheuu~
Sekarang selain korea Thailand juga mulai banyak dramanya ya. Baca ini jadi asik buat mengobati kangen Thailand
BalasHapusSahabat bisa rusak kalau salah satu akhirnya memendam cinta, tapi sebaliknya, ada juga yang berhasil melanjutkan ke jenjang yang lebih serius yaa. Hihihi, aku senyum-senyum baca ini
BalasHapusThank you for the post. Now I know where to go visit these places when i travel to multiple Asian countries next month. I love Baifern!
BalasHapus