6c2y5xLulMkOYYgEXrgPjC5Lx3Je6RzEo1m3mFkw

Review The Con-Heartist Thai Movie

Memberikan sesuatu pada pasangan, pacar memang hal yang lumrah. Namun apa jadinya jika apa yang kamu berikan malah merugikanmu?

Sawadikha! Kata orang, berdua lebih baik daripada jomblo. Kalau punya pasangan, tapi merugikan? Ya ini sih sudah tidak bisa dibenarkan. Mending single lah dan bahagiakan diri sendiri daripada makan hati.

Pandemi masih belum kelar, tapi saya memutuskan untuk menyelesaikan masa cuti ngedrama. Kali ini belum mengulas drama memang dan saya memilih untuk mereview The Con-Heartist Thai Movie, Hei Penipu Hati.

the con heartist thai movie

Ina Jitimaim tidak menyangka hubungannya dengan Petch kandas. Masalahnya, Petch meninggalkan utang atas nama Ina. Akibatnya, selama 5 tahun mendatang Ina harus hidup miskin demi membayar cicilan pinjaman Petch.

Suatu ketika, Ina mendapatkan telepon yang mengaku memberikan sumbangan kepadanya. Ternyata dia adalah Tower, seorang penipu tampan. Ina tahu dia hampir ditipu, tapi dengan cepat memikirkan cara untuk melawan Tower. Ia meminta laki-laki itu untuk membantunya mengambil uang dari Petch. Akankah berhasil? Rencana apa yang akan mereka lakukan?


Title: The Con-Heartist
Native Title: อ้าย..คนหล่อลวง
Also Known As: Aii Con Lor Luang
Director: Mez Tharatorn
Genres: Comedy, Romance
Tags: Debt, Con Artist, Unusual Friendship, Revenge
Country: Thailand
Type: Movie
Release Date: Dec 3, 2020
Duration: 2 hr. 10 min
Cast:
Nadech Kugimiya as Tower Suppapaisa
Baifern Pimchanok Luevisadpaibul as Ina Jitimaim
Bank Thiti Mahayotaruk as Petch
Mam Kathaleeya McIntosh as Ms. Nongnuch
Phuak Pongsatorn Jongwilas as Mr. Jone
Ter Chantavit Dhanasevi as Samson

Review Film The Con Heartist


the con heartist movie

Sejak awal kemunculannya, saya memang sudah sangat tertarik dengan film Thailand ini. Alasannya, tentu saja karena Baifern. Sejauh ini, saya memang belum pernah kecewa dengan aktingnya. Jadi ketika beberapa waktu rilis, saya memutuskan nonton The Con-Heartist sub indo.

Pertama kali mencari informasi tentang film Thailand ini, sebenarnya saya menemukan 2 film yang judulnya hampir sama. Pertama The Con Artist Kanada tahun 2010 bergenre komedi romantis. Kedua The Con Artists Korea tahun 2014 yang dibintangi Kim Woo-Bin, Lee Hyun-Woo, dan Ko Chang-Seok dengan genre action. Kedua film ini sebenarnya bertema kejahatan dan kriminal. Kapan-kapan coba The Con-Artist Watch Online deh.

"Kau buta saat jatuh cinta. Siapa sangka orang yang kau cintai akan menipumu?"

 


Balik lagi ke The Con Heartist ya. Ceritanya, si Ina ini bucin sama Petch. Saat itu, profesi Ina adalah seorang bankir sementara Petch mahasiswa. Seperti Tante Girang, Ina ini tergoda dengan Petch sampai-sampai ketika pria muda itu kesulitan keuangan, Ina menawarkan untuk mengambil pinjaman atas namanya demi membantu pacarnya ini.

Masalahnya, Petch enggak mau bayar dan berakhir dengan meninggalkan Ina. Akhirnya, Ina hidup miskin karena bayar pinjaman yang uangnya tidak ia gunakan. Mana jaminannya itu tanah Ibunya lagi. Saking miskinnya, setiap hari Ina makan pisang, mandi di toilet umum, dan dandan seadanya.


Nah entah keberuntungan atau lagi apes, Ina dapat telepon penipuan dari Tower. Dengan sigap, Ina menangkap basah Penipu Tampan itu dengan rekaman telepon. Tower pasrah dan akhirnya membuat kesepakatan untuk membayarkan dua bulan cicilan Ina demi rekaman agar tidak dilaporkan ke polisi.

Setuju? Ina tergoda memang, tapi dia ingin hal yang lebih gila yaitu mengambil uang dari Petch. Besarnya 500.000 Baht atau sekitar 213 Juta. Lalu, rencana apa yang akan mereka lakukan?

Karena Tower ini penipu yang pro, dia membuat rencana yang cukup meyakinkan. Misinya berjudul "Ayo Berburu Serigala" dengan waktu 6 hari 5 malam. Kenapa begitu? Sebab Tower 'mengusir' Samson, orang hotel yang akan berhubungan dengan Petch.


Petch sekarang bekerja di Agen Perjalanan. Jadi misinya adalah meminta Petch mencarikan hotel untuk klien dan membayarkannya secara tunai. Jika sudah dibayar, misi selesai. Uang yang diambil bukan lagi 500 Ribu Baht, tapi 3 Juta Baht atau setara 1,28 Miliar Rupiah.

Kenapa jadi sebanyak itu? Ya karena rencana ini tidak bisa dilakukan sendiri. Ada Tower, Ina, lalu Ms. Nongnuch yang akan jadi Klien untuk memancing Petch (Dia suka Tante kaya raya) dan terakhir Mr. Jone yang akan melakukan negoisasi soal pembayaran. Akankah berhasil?

Sayangnya tidak. Ternyata menipu penipu tidak semudah itu. Petch hanya mau membayar tunai sebesar 1 Juta Baht sesuai deposito yang dikeluarkan Klien. Mana Tower dan Mr. Jone membagi uang itu dan meninggalkan Ina. Kan gemes banget?!


Oh well, sebenarnya misi ini belum benar-benar berakhir. Tower kembali dan melanjutkan penipuan ini. Sayangnya, Ina tak mudah percaya. Lalu, apakah final mission akan sukses? Silakan cari tahu endingnya dengan nonton The Con-Heartist Full Movie.

Aii Con Lor Luang


the con heartist thai movie

Menonton The Con Heartist ini gemas-gemas gimana gitu. Antara menghibur, tapi juga sedikit takjub dengan rencana mereka. Cerita Ina bukan hal baru. Di luar sana, di dekat kita banyak yang 'dimanfaatkan' Pacarnya seperti kasus Dhea Regista yang sempat viral itu.

Cara mereka menipu tidak memakai alat canggih atau hacker seperti drama The Player atau Leverage. Mereka hanya bermain taktik dan akting yang meyakinkan. Jadi kita orang biasa seolah bisa melakukannya juga, tapi enggak boleh ya. Memang bukan se-out of the box Bad Genius: The Series, tapi lumayan seru. Kelakuan mereka juga agak absurd. Mana tatapan sedih Ina tuh kaya waktu Baifern main di Crazy Little Thing Called Love.


The Con Heartist ini berbau perjalanan juga seperti film terakhir Baifern yang saya tonton yaitu Friend Zone. Kita diajak berkunjung ke Buriram, Khon Kaen, dan Bangkok. Kota-kota ini sebenarnya oke banget untuk berwisata. Sayangnya, karena pandemi jadilah eksekusinya sangat terbatas. Soal komedi, jangan ditanya wong sutradaranya sama dengan film I Fine, Thank You, Love You. Tentu saja dengan twist di akhir cerita.

Nonton film Hei, Penipu Hati cukup menghibur apalagi Bambam GOT7 Boyband Korea ikut mengisi soundtrack berjudul Pee Mai Lor Luang พี่ไม่หล่อลวง (I'm Not a Con-Heartist). Kok bisa boyband Korea lari ke Thailand? Ya bisa saja wong Bambam memang dari Negara Gajah Putih.


Untuk akting, Baifern sudah tidak perlu saya ulas. Lalu Nadech dan Mam Kathaleeya, saya tahu mereka artis oke, tapi ini pertama kalinya saya melihat aktingnya. Not too bad. Ada juga Bank Thiti di mana terakhir saya nonton dia di My Ambulance. Ketemu di film The Con-Heartist, ingin mukul asli. Berhasil dia memainkan Petch yang super ngeselin. Phuak Pongsatorn sudah malang melintang di berbagai film seperti ATM Errak Error dan Pee Mak. Dan Ter Chantavit terakhir saya lihat di One Day. Secara keseluruhan, film ini layak banget buat ditonton. Jangan berharap soal kisah cintanya ya. Fokus saja ke misi penipuan mereka.

Yang pasti, saya tidak mendukung Ina melakukan penipuan, tapi setuju bahwa dia harus memberikan pelajaran pada orang-orang seperti Petch. Kita mungkin jatuh cinta setengah mati dengan seseorang, tapi jangan sampai bodoh dan merugikan diri sendiri. Kamu adalah yang utama. Jadi kamu harus bahagia.

the con heartist thai movie sub indo

Sekarang kalau mau nonton The Con-Heartist Thai Movie Sub Indo, legalnya ada di Netflix ya. Jadi silakan dicek sendiri keseruan film ini. Saya berani jamin kalian tidak akan kecewa.

Sekian ulasan film The Con-Heartist dari saya. Ada yang sudah nonton juga? Atau pernah juga kena kasus kaya Ina yang kena tipu pacarnya? Coba share cerita kalian ya!

Sampai jumpa. Happy blogging!

Sumber gambar: https://www.facebook.com/pg/gdh559/
Related Posts

Related Posts

26 komentar

  1. Udah lama sejak terakhir aku nonton film thailand mak. Terakhir mungkin 7 tahun yang lalu. Saat ini sih masih lebih demen drama korea mam. Padahal sebenarnya drama thailand juga bagus ya, lucunya bener-bener kocak. COba deh, nanti aku cek the con heartist, siapa tahu cocok

    BalasHapus
  2. ga banyak film thai yg aku tonton. tapi yg satu ini pemeran ceweknya aku dah liat di film sebelumnya. emang cantik banget yaa... kusuka juga sama aktinya :)

    BalasHapus
  3. Kalau Ina ini yang cewek kan? Tertipu begini banyak cerita ya..kakak kandungku sendiri juga pernah kena, duh kezel banget saat cowok yang manfaatin dia bak hilang ditelan bumi.
    Kalau si Dhea, cowoknya baik dia manfaatin, juga ada di luar sana yang begini..
    Beneran Si Penipu Hati kalau gini.
    Wah, dah lama ga nonton Thai Movie akutu. Terakhir beberapa bulan lalu nonton mini series Thai

    BalasHapus
  4. Saya tuh kalau lihat thai movie suka liat sama aktor dan artisnya.. ganteng2.. hahaha.. tapi begitu dengar bahasanya terdengar aneh di kuping.. xixixi... mengurangi kegantengannya. Duh jadi masuk list nih.. mau coba nonton ah

    BalasHapus
  5. Orang-orang seperti Petch ini beneran menjengkelkan ya mba. Kebayang posisi kayak Ina wah malah jadi korban karna kebucinannya. Hhhee. Film Thailand selalu menyenangkan mba untuk ditonton :)

    BalasHapus
  6. Di Netflix ini apa-apa ada, ya. Dari western sampai film Thailand pun tersedia. Wajah-wajah orang Thailand ini yaa, cakep-cakep gimana gitu. Semoga deh, sempet nonton film laģi akuu, akhir-akhir ini beneran sibuk banget.

    BalasHapus
  7. Tau Baifern dari film sama Mario Maurer yang first love itu suka cantik banget terus nonton film ini juga aku ngakak sih apalagi yang pas ketemu manager hotelnya itu ngomong sampe muncrat :D

    BalasHapus
  8. Baca ulasannya berasa nih film kayaknya seru. Langsung kutandai di Netflix :))
    Aku belum pernah nonton film Thailand, kalau drama sering. Terakhir nonton Dare to Love, seru :D

    BalasHapus
  9. Wah jadi pengen nonton. Semoga ada di tetangganya N**F**x ^_^
    Genre komedi romantis gini kan ringan ditonton. Aku belum banyak nonton dra thai. Kayaknya bbrp waktu lalu nonton start up sama satu lg apa ya...yg cerita ttg seorang guru di tempat terpencil (lupa judulnya). Kalau yg con artist Korea aku udah nonton bbrp waktu lalu.

    BalasHapus
  10. belum pernah nonton film thailand mbak, secara saya kuper hehe sekarang banyak film-film asia di netflix yaa. saya juga dikasih tahu kakak sih kalau nonton film drama asia macam thai, korea ya di netflix

    BalasHapus
  11. Hadeuuuhh memang gawat ya kalau udah ngebucin. Sampai mau-mauan berurusan sama utang. Asik nih kalau ada di Netflix. Bisa nyempetin nonton di akhir pekan

    BalasHapus
  12. Kasihan banget tokoh Ina ya. Menipu penipu memang susah. Penasaran bagaimana nih akhir ceritanya. Semoga happy ending biar tanah ibunya tidak lepas

    BalasHapus
  13. Yaaah kok di N lagi sih. Hahaha.. tapi sebelumnya aku mau mengucapkan, welcome back ya Jia ssi.. mari kita ngedrama bareng lagi #eh

    BalasHapus
  14. jarang nonton film Thailand, dan mulai suka drakor tema kerajaan dan ringan aja sih itu pun masih mikir2 nonton tema apa , abis baca ini jadi kepo deh film Thailand

    BalasHapus
  15. Asyiikkk kayaknya ceritanya seru nih. Pas banget lagi nyari tontonan yang komedi gitu buat ngelepas penat. Itu cewenya yang main di Friend Zone ya? Suka banget ama aktingnya pas di friendzone...

    BalasHapus
  16. seru juga ya film the con heartist, btw akutuh kalo nonton film atau serial Thailand ceritanya bagus, terkonsep banget

    BalasHapus
  17. Aku kyknya sering liat di etalase netplik deh filmnya, entah apa yang Thailand ini atau yang versi lain.
    Wah ceritanya tante Ina balas dendam nih ya pas jg ketemu partner yang pas hehe. Jd penasaran sama endingnya. Tp kok gemes ya tante Inanya gk hidup lbh baik aja, walau emang ditipu itu gk enak ya huhu
    Coba ntr intip2 ah
    Makasih reviewnya :D

    BalasHapus
  18. aku mulai kerajingan kepoin drama atau film Thailan nih sejak anak2 suka nyanyi lagu dan suka nonton film thailand juga, hahaha. mana cowoknya pada knclong juga yah, hahaha

    BalasHapus
  19. orang seperti Patch ini nyatanya banyak dan ada di sekeliling kita. Yang ada kasihan para perempuannya jadi tumbal keserakahan para pria tak bertanggung jawab ini.

    BalasHapus
  20. Duh, kebayang lucu nya yaa..
    Kena tipu pacar perkara utang-piutang ini tentu saja mengingatkanku akan drama legend Moon Lovers.
    Itu ketipu yang membawanya ke kesedihan tak berujung siik..

    BalasHapus
  21. Ih aku belom pernah deh nonton Thai Movie atau Thai Drama gitu yang genrenya romcom. Seringnya jelas horor. Jadi penasaran deh. Nyoba nonton ah. Kayaknya seru juga nih yang ini.

    BalasHapus
  22. wooo seneng thailand juga ya makk
    thailand filmnya emang bagus-bagus juga
    aku kayaknya bbaru satu nonton drama thailand lupa judulnya
    masih di dracin drakor

    BalasHapus
  23. Aku kena tipunya sih bukan karena niat awalnya mau nipu tetapi setelah tahu saya punya penghasilan besar dulu sebelum menikah dan akhirnya dimanfaatkan lalu ditinggalkan.
    Seru ih... Mau nonton ah..

    BalasHapus
  24. Selama ini aku masih belum coba explore TV series Thailand dan biasanya tontonan dari Thailand yang temen2ku racunin tuh genrenya horor Mak. Capek banget nontonnya bikin takut dan deg-degan mulu. Kayanya ini bisa jadi pilihan selain horor yang cocok ditonton weekend nanti :D

    BalasHapus
Komentar saya moderasi. Tinggalkan jejakmu di sini, Teman!