Kamu suka apel? Terpikir bagaimana dan di mana mereka tumbuh?
Konnichiwa! Saya termasuk orang yang suka apel. Namun karena lahir dan besar di daerah pesisir, jadinya tidak terpikir bagaimana buah ini tumbuh. Ternyata, untuk berbunga bahkan berbuah, apel butuh waktu yang sangat panjang. Seperti yang diceritakan di Miracle Apples Japanese Movie, Keajaiban Apel.
Akinori Mikami, anak petani apel yang tidak ingin jadi petani. Dia suka mekanika, membongkar pasang barang. Setelah lulus sekolah, akhirnya dia bekerja di pabrik elektronik yang ada di Tokyo. Namun karena badai topan yang melanda desanya, dia pun pulang.
Setelah di rumah, ternyata dia dijodohkan dengan anak perempuan salah satu juragan apel. Awalnya dia menolak, tapi sejak tahu gadis itu adalah Mieko Kimura, dia pun menerimanya bahkan setelah menikah, dia ikut menjadi petani apel.
Ternyata selama ini, apel yang dihasilkan di desanya itu menggunakan pestisida dan pupuk kimia. Masalahnya, Mieko mengalami alergi dengan bahan tersebut. Akinori pun menemukan ide menanam apel organik. Apakah dia akan berhasil dengan cita-citanya itu?
Movie: Miracle Apples / Fruits of FaithRomaji: Kiseki no RingoJapanese: 奇跡のリンゴDirector: Yoshihiro NakamuraAssistant Director: Megumi SawadaWriter: Tomoko Yoshida, Yoshihiro NakamuraProducer: Akihiro Yamauchi, Minami Ichikawa, Akio Kobayashi, Tohru Kenjyo, Hisashi UsuiCinematographer: Shunsuke ItoRelease Date: June 8, 2013Runtime: 129 min.Genre: Drama / Based on True Story /AgricultureDistributor: TohoLanguage: JapaneseCountry: JapanCast:Sadao Abe - Akinori KimuraMiho Kanno - Mieko KimuraHiroyuki Ikeuchi - Mot-chanTakashi Sasano - FukatsuMasato Ibu - Kozo MikamiMieko Harada - MikamiTsutomu Yamazaki - Seiji KimuraTsumugi Hatakeyama - Hinako KimuraSorami Watanabe - Saki KimuraSono Koizumi - Natsuko KimuraMau - Hinako KimuraSeiru
Kiseki no Ringo Review
Jujur, nonton ini tuh random banget, karena kebetulan cari film yang berbau bisnis dan slice of life. Setelah membaca sekilas Sinopsis dan Review Miracle Apples, langsung nonton karena kayanya oke dan ratingnya juga lumayan. Enggak masalah jika saya sama sekali tidak tahu Pemain Kiseki no Ringo ini.
Fruits Of Faith merupakan kisah nyata dari Akinori Kimura dan istrinya Mieko Kimura. Cerita mereka awalnya jadi perhatian saat masuk program NHK (日本放送協会, Nippon Hōsō Kyōkai) atau Perusahaan Penyiaran Jepang dengan tajuk Way of Professional Work. Dari sini, Takuji Ishikawa akhirnya bikin novel berjudul "Kiseki no Ringo (Zettai Fukano) oh Kutsugaeshita Noka・ Akinori Kimura no Kiroku" yang diterbitkan pada Juli 2008 oleh Gentosha. Kemudian dibuat film Miracle Apples 2013.
Seperti yang saya bilang di awal Review Miracle Apples movie, Akinori Mikami suka mekanika, tidak mau jadi petani. Lalu pulang ke kampung halamannya, menikah karena dijodohkan, dan akhirnya jadi petani apel meneruskan usaha mertuanya. Namanya pun berubah marga menjadi Akinori Kimura.
Apel sangat sulit dibudidayakan sehingga banyak orang Jepang yang menyerah. Namun, di daerah Prefektur Aomori, orang-orang bekerja keras sehingga daerah ini terkenal sebagai penghasil apel. Masalahnya, ternyata mereka menggunakan pestisida dan pupuk kimia agar tak ada hama, jamur dan lainnya yang bisa merusak apel mereka.
Awalnya Akinori hanya mengikuti penggunaan pestisida karena dari dulu memang wajar digunakan oleh petani di sana. Semua ada hitungannya sehingga aman dikonsumsi. Namun ternyata, efek setelah penyemprotan itu tidak aman untuk petani. Akinori mengalami gatal-gatal di sekujur tubuhnya. Yang parah adalah Mieko istrinya yang alergi dan bisa sampai sesak napas bahkan sakit selama sebulan.
Karena hal itu, Akinori menyarankan untuk tidak memakai pestisida. Namun masalahnya, jika tak pakai, apel tidak akan berbuah. Dia pun berusaha mencari solusi untuk meringankan kondisi istrinya.
Akinori dan teman-temannya membuat Asosiasi Petani Muda. Mereka mengurangi penggunaan pestisida dan mulai memakai pupuk kompos untuk menumbuhkan apel. Setelah anak pertamanya lahir, Akinori tidak sengaja menemukan buku tentang Pengenalan Pertanian Organik karya Masanobu Fukuoka.
Awalnya Akinori meminta izin menggunakan satu perkebunan apel untuk uji coba pertanian organik. Daun pun tumbuh dan membuatnya optimistis. Namun setelah 3 bulan, jamur dan hama bermunculan. Saat pertama kali gagal, bukannya menyerah, Akinori malah tertantang untuk menemukan jawabnnya.
Apakah Akinori akan berhasil dengan Pertanian Apel Organiknya? Temukan jawabannya dengan nonton Miracle Apples Full Movie.
Fruits Of Faith
Jangan pernah menyerah. Jika kau gagal kali ini, belajarlah dari pengalaman. Setiap kegagalan akan membawa semakin dekat dengan jalan keluarnya
Seperti film The Billionaire yang terinspirasi dari kisah nyata, enggak perlu pusing dengan ending Fruits Of Faith. Pastinya bahagia. Namun di sini, kita akan diperlihatkan proses panjang yang tidak mudah untuk membangun pertanian organik.
Awalnya Akinori memakai satu perkebunan. Karena masih ada jamur dan hama, dia pun mulai menyemprotkan bahan yang bisa dikonsumsi seperti Wasabi, Jahe, Cuka, dan lainnya. Namun hal itu hanya bisa pada serangga tertentu. Dia butuh subyek tes dengan skala besar. Ngelunjak dong minta semua perkebunan Bapak Mertua untuk uji coba.
Kerennya, Bapaknya ini dukung banget lho. Kalau kebanyakan mertua zaman sekarang, mungkin dia bakal dipecat jadi menantu. Enggak bawa apa-apa, kok mau macam-macam sama perkebunan keluarga? Namun Seiji Kimura enggak gitu. Dia betulan totalitas bantu Akinori bahkan mengambil semua tabungannya.
Di tahun kelima, hama bermunculan sampai dia kena komplain tetangga. Perkebunan mereka tidak menghasilkan sama sekali. Mereka mulai dikucilkan para tetangga. Mobil dan lainnya pun terjual, mereka jatuh miskin semiskin-miskinnya.
Tahun ke tujuh, Mot-chan teman Akinori memintanya untuk menyerah karena kehidupan keluarga Akinori yang menyedihkan. Dia menyarankan untuk kembali menggunakan pestisida, tapi itu bukan solusi. Perkebunannya disita karena tidak membayar pajak. Sampai pada titik ini, Akinori mulai kehilangan kewarasannya dan ingin menyerah dengan bunuh diri.
Namun siapa sangka, justru saat mau gantung diri di hutan, dia malah menemukan jawaban dari permasalahan Pertanian Organik ini. Apakah itu?
Jika menyerah sekarang, maka kita akan sia-sia hidup miskin selama ini
Akinori menyadari bahwa selama ini, dia hanya melihat di permukaan. Padahal jawabannya adalah tanah. Jika tanah subur, maka apa pun bisa tumbuh. Jadilah mereka mulai mengembalikan kesuburan tanah dan membuat semacam ekosistem hutan di gunung.
Butuh waktu 10 tahun trial and error untuk Akinori membuat Perkebunan Organik. Saya paham kenapa dia ingin menyerah dan mempertanyakan apa yang dilakukan selama itu. Memilih jalan yang berbeda dari kebanyakan orang memang tidak akan pernah mudah.
Saat ini, konsep Mindfulness 360° for business transformation sedang gencar-gencarnya dilakukan. Ini merupakan konsep keseimbangan empat aspek di antaranya purpose, people, planet dan profit pada perusahaan. Meski Miracle Apples diproduksi tahun 2013, tapi ternyata konsep ini sudah ada di dalamnya.
Tujuan besar Akinori awalnya hanya untuk keselamatan istri dan keluarganya, tapi kemudian menjadi lebih besar yaitu untuk manusia. Dia tidak hanya berpikir soal untung bahkan rela buntung dan sangat miskin. Seperti cerita anak pertamanya Hinako yang bilang bahwa Ayahnya petani apel, tapi dia sama sekali belum pernah makan apel.
Dukungan besar dari keluarga Akinori juga sangat berperan untuk kesehatan mentalnya. Ada istri yang menceraikan suaminya karena tidak berpenghasilan. Namun Mieko tidak. Ini bukan karena bucin semata. Mieko bahkan ayahnya Seiji Kimura tahu bahwa Akinori punya value yang besar. Suka banget deh sama Bapak mertua yang satu ini.
Dan yang paling penting dari semuanya, Akinori menunjukkan hubungan antara manusia dan alam. Pertanian sangat bergantung dengan alam. Dengan membuka lahan, maka ada lingkungan hidup yang rusak. Saya rasa, kalian juga paham dengan hal ini. Bumi yang sehat akan membawa dampak yang baik untuk makhluk di dalamnya. Hidup harus seimbang dalam berbagai aspek.
Bicara konsep Mindfulness 360°, saya jadi teringat acara ALIVE Fest 2022 yang diselenggarakan di Multifunction Hall Plaza Indonesia Jakarta pada 2 Desember lalu. Ini merupakan festival meditasi terbesar di Indonesia yang diselenggarakan oleh The Golden Space Indonesia dengan misi buat ningkatin kesadaran masyarakat mengenai kesehatan mental, emosional, dan fisik.
Dalam acara tersebut, ada 27 perusahaan yang menerima penghargaan Mindful Company Award 2022. Penghargaan ini diberikan pada perusahaan dari berbagai industri yang berkontribusi dan nunjukin kepedulian terhadap kesehatan mental karyawan.
Terus JNE ternyata jadi salah satu yang dapat penghargaan Mindful Company Brand 2022. Wah, selamat ya! Memang wajar banget penghargaan yang baru ada pertama kali di Indonesia ini didapat wong program perusahaan logistik ini memang oke-oke. Sama UMKM saja sampai ngadain Ngajak Online – Goll…Aborasi dan lainnya. Ya jelas sama karyawannya bakal ngasih lebih dong kaya hadiah umroh buat yang sudah mengabdi selama 12 tahun di perusahaan.
Masalah bisnis dan profesional tak bisa dilepaskan dari masalah personal. 20% masyarakat saat ini tengah mengalami isu kesehatan mental dan 9 juta di antaranya menderita depresi. JNE tahu ini, makanya bisa menghargai betul kerja keras para karyawannya. Nah kalau mau tahu informasi kegiatan perusahaan logistik ini, JNE punya media internal lho. Langsung saja cek di https://jnewsonline.com/.
Buat yang suka nonton movie bertema ekologi dan mau tahu jatuh bangun membangun pertanian apel organik, Kiseki no Ringo ini recommended ya. Film berdurasi 2 jam akan membuatmu betah apalagi nuansa alamnya yang khas pedesaan di bawah kaki gunung. Betulan adem deh. Pas buat kesehatan mental dan healing.
Sekian dulu Review Miracle Apples Japanese Movie dari saya. Ada yang sudah nonton? Atau punya cerita tentang pertanian organik? Coba share di kolom komentar ya. Sampai jumpa. Happy blogging!
IIih inspiratif banget filmnya. Dan keluarga seperti itu hanya terjadi di film atau drama.. xixixi.. karena pada kenyataannya kehancuran seseorang itu justru dari lingkungan terdekatnya. Orang bisa sukses macam akinori itu karena dukungan orang2 terdekatnya. Makanya salut sama JNE mereka peduli juga dengan tentang kejiwaan seseorang. Jadi tidak mengucilkannya.
BalasHapusmb Jiah ini filmnya tayang dimana ya? pengen nonton. apa aku yang kelewat ya tadi udah disebutin belum nontonnya dimana?
BalasHapusAku suka konsep mindfulness ini Jiah, apalagi jaman sekarang kan bener banget kalo masalah bisnis dan profesional ga bisa lepas dari masalah personal, dengan isu kesehatan mental yang ada di masyarakat, banyak banget yang depresi. Kereen JNE peduli dengan kesehatan mental, seperti halnya film yang di bahas menyentuh banget dengan dukungan sekitar kita semua pun bisa sukses.
BalasHapusHuwaaa 10 th trial itu butuh waktu, biaya, kesabaran, kegigihan luar biasa. Memulai hal baik butuh itu semua, ga bisa instant untuk mendapat hasilnya. Film ini bagus banget! Penasaran lihat prosesnya menumbuhkan apel organik.
BalasHapusSetuju, bumi yang sehat akan membawa dampak yang baik untuk makhluk di dalamnya. Hidup harus seimbang dalam berbagai aspek. Btw, salamat untuk JNE peraih Mindful Company Brand 2022
BalasHapusKonsep mindfulness sungguh luar biasa ya.
BalasHapusApalagi klo diterapkan dalam usaha/bisnis apapun.
Termasuk d perkebunan apel.ini
kayaknya movienya cocok sama saya yang suka pertanaman, hihihi. Memang memilih jalan yang berbeda bisa panjang dan melelahkan, tapi nggak apa.
BalasHapusBtw...Selamat tuk JNE yg meraih Mindful company award 2022.
Bagus sekali film ini. Bayangkan perjuangan 10 tahun untuk menciptakan tanaman organik ini memang tak mudah. Kayaknya harus jadiin rekomendasi film pilihan aku
BalasHapusWah apel aku sukaa. Filmnya menarik mba. Banyak pelajaran hidup bener yaaa. Dia banting stir ya itu, mekanik ke petani.
BalasHapusBtw JNE segudang prestasi yaa. Semoga makin sukses 😇
Wah ini mah langka kayaknya hehe.. laki-laki yang gigih, istri dan keluarga mertua yang mendukung totalitas sampai jatuh miskin. Nggak gampang memang, tapi keyakinan memang harus diperjuangkan sehingga akhirnya keberhasilan tergapai. Keren ya, selamat untuk JNE atas penghargaan Mindfull-nya.
BalasHapusKonsep ini memang cocok diterapkan dalam bidang apapun. Termasuk usaha perkebunan apel misalnya. Selamat buat JNW telah sukses dengan berbagai programnya membawa keberkahan meningkatkan perekonomian Indonesia. By the way, filmnya menarik sekali. Membuat penonton tercenung dan mengambil hikmahnya.
BalasHapusMertua idaman nih ya, mau mendukung usaha menantunya, bahkan mengambil tabungannya untuk diberikan sebagai modal. berjuang bertahun-tahun, tapi tak kenal menyerah. Layak di tiru nih semangatnya
BalasHapuswah, sampai merinding aku mbak baca kisahnya. perjuangan panjang banget ya ya Allah, gak kebayang sesabar apa istri dan mertuanya. keren banget bisa mendukung sepenuhnya gitu...
BalasHapusMindfulness adalah kita sadar penuh dan hadir utuh akan apa yang sedang kita pikirkan serta kerjakan.
BalasHapusSalah satu inti mindfulness adalah self awareness atau mengenal diri. Dengan mengenal diri sendiri, kita tahu apa yang sebenarnya kita yakini, rasakan, serta butuhkan, sehingga tidak mudah terombang-ambing atau hanyut dalam pikiran negatif.
Film ini banyak hikmahnya ya mba
Ternyata gigih banget si Akinori, ya. Mendapat dukungan dari mertua dalam bisnis atau apapun memang sesuatu banget, Ji. Bisa bikin tambah semangat dalam bekerja. Xixixi
BalasHapusMasya Allah keren ya penghargaan Mindful Company award yang diterima JNE. Tapi kerja keras karyawan dan perusahaan sepadan sih, dengan banyaknya GolAborasi dan promo yang dibagikan selama ini, belum lagi umroh gratis untuk karyawan dan pekani. Lengkap deh semua diborong sama JNE
BalasHapusWah cerita filmnya sangat menginspirasi
BalasHapusPenuh makna ya setiap adegannya
Ini bisa ditonton dimana mbak?
MashaAllah~
BalasHapusAku jadi ingat betapa susah menembus pasar Jepang. Makanya Jepang jarang banget mengimpor bahan dari Indonesia. Karena testing untuk masuknya salah satunya adalah buah atau sayur yang alami, tidak menggunakan pestisida,
Dan ini dicek semua, bukan teknik sampling.
Keren yah..
Jadi terjawab mengapa orang Jepang memiliki etos kerja yang tinggi dan tingkat keberhasilan yang luar biasa. Bukan hanya isapan jempol belaka..
Dan satu lagi, penduduknya panjang umur.
Karena semuanya dijaga betul.
Aku juga baru tahu loh kalau apel itu butuh waktu panjang untuk berbunga. Dari film juga membuktikan kita bisa belajar banyak ya. Pelajarannya yang bisa diambil salah satunya untuk tidak mudah menyerah
BalasHapusOh ini tuh diambil dari kisah nyata ya ternyata.
Wah kyknya inspiring banget nih tontonannya. Org Jepang kalau bikin film maupun sinetron emang kalau gak yang "gitu2" ya yang seperti ini, sarat makna ya. Apalagi soal pertanian organik, krn Jepang kan membranding dirinya sebagai negara penemu. Kyknya jg pengen memperliatkan kalau tanah di sana jg subur2 krn gunung berapinya banyak yg aktif kan ya. Jd pengen nonton jg makasih reviewnya.
BalasHapusAku pernah nonton filmnya di Waku Waku Japan mba. Bagus sih. Terharu dan seneng melihat kegigihan perjuangan tokoh utamanya.
BalasHapusWah wah....ini namanya sekali mendayung 2 tujuan terengkuh. Seru menikmati film Miracle Apples Japanese sekaligus dapat wawasan bagaimana proses tanam Apel hingga berbuah, terus masih dapat bonus bagaimana bercocok tanam apel secara organik. Daebak deh
BalasHapusWah, apa karena itu ya apel mahal? Berbunga dalam waktu yang lama banget, tapi kalau sudah berbuah banyak ya, sampai jatuh-jatuh. Kalau di belanda apel banyak liar ya, jadi pengen deh nanam apel
BalasHapusSuka banget film tema keluarga dan bisnis begini, menginspirasi untuk tidak gampang menyerah. Aku belum nonton ini mbaaa jadi wishlist tontonan ah.
BalasHapusJepang apa saja serba sehat kayaknya ya, ini aku kayak dapat ilmu baru JIah soal dunia apel. Namanya ini nonton bermanfaat ya
BalasHapusDrama dengan insight bagus nih, aku suka quote sederhana tapi nampol. "Jika menyerah sekarang, sia sia usaha selama ini"
BalasHapusHarus semangat dengan kerja sama termasuk berkolaborasi sesama UMKM. Seperti yang dilakukan JNE hingga dapat penghargaan Mindfullness Company. Dan ternyata ini penghargaan mindfullness pertama kali ada di negeri ini. Masalah kesehatan mental sekarang banyak jadi perhatian karena berhubungan dengan kinerja karyawan